Selasa, 23 Oktober 2012

TEORI - TEORI DIDALAM ETIKA BISNIS

TEORI – TEORI ETIKA BISNIS

Pengertian etika
Etika berasal dari kata Yunani ‘Ethos’ (jamak – ta etha), berarti adat istiadat. Etika berkaitan dengan kebiasaan hidup yang baik, baik pada diri seseorang maupun pada suatu masyarakat. Etika berkaitan dengan nilai-nilai, tatacara hidup yg baik, aturan hidup yang baik dan segala kebiasaan yang dianut dan diwariskan dari satu orang ke orang yang lain atau dari satu generasi ke generasi yang lain.
Moralitas berasal dari kata Latin Mos (jamak – Mores) berarti adat istiadat atau kebiasaan.
Pengertian harfiah dari etika dan moralitas, sama-sama berarti sistem nilai tentang bagaimana manusia harus hidup baik sebagai manusia yang telah diinstitusionalisasikan dalam sebuah adat kebiasaan yang kemudian terwujud dalam pola perilaku yang ajek dan terulang dalam kurun waktu yang lama sebagaimana laiknya sebuah kebiasaan.
Etika sebagai filsafat moral tidak langsung memberi perintah konkret sebagai pegangan siap pakai.
Etika dapat dirumuskan sebagai refleksi kritis dan rasional mengenai :
a. Nilai dan norma yang menyangkut bagaimana manusia harus hidup baik sebagai manusia
b. Masalah kehidupan manusia dengan mendasarkan diri pada nilai dan norma moral yang umum diterima
Teori Etika
Etika memberi manusia pegangan dalam menjalani kehidupan di dunia. Ini berarti tindakan manusia selalu mempunyai tujuan tertentu yang ingin dicapainya. Berikut ini dua macam teori etika, yaitu sebagai berikut.
a. Etika Deontologi
Istilah ‘deontologi’ berasal dari kata Yunani deon, yang berarti kewajiban. Karena itu, etika deontologi ini menekankan kewajiban manusia untuk bertindak secara baik. Misanya, suatu tindakan bisnis akan dinilai baik oleh etika deontologi bukan karena tindakan itu mendatangkan akibat baik bagi pelakunya, melainkan karena tindakan itu sejalan dengan kewajiban si pelaku. Seperti, memberikan pelayanan yang baik kepada semua konsumen, dan sebagainya. Atas dasar itu, etika deontologi sangat menekankan motivasi, kemauan baik dan watak yang kuat dari pelaku.
‘Mengapa perbuatan ini baik dan perbuatan itu harus ditolak sebagai buruk’, deontologi menjawab : ‘karena perbuatan pertama menjadi kewajiban kita dan karena perbuatan kedua dilarang’. Yang menjadi dasar baik buruknya perbuatan adalah kewajiban. Pendekatan deontologi sudah diterima dalam konteks agama, sekarang merupakan juga salah satu teori etika yang terpenting.
Ada tiga prinsip yg harus dipenuhi :
(1) Supaya tindakan punya nilai moral, tindakan ini harus dijalankan berdasarkan kewajiban.
(2) Nilai moral dari tindakan ini tidak tergantung pada tercapainya tujuan dari tindakan itu melainkan tergantung pada kemauan baik yang mendorong seseorang untuk melakukan tindakan itu, berarti kalaupun tujuan tidak tercapai, tindakan itu sudah dinilai baik.
(3) Sebagai konsekuensi dari kedua prinsip ini, kewajiban adalah hal yang niscaya dari tindakan yang dilakukan berdasarkan sikap hormat pada hukum moral universal.
Bagi Kant, Hukum Moral ini dianggapnya sbg perintah tak bersyarat (imperatif kategoris), yang berarti hukum moral ini berlaku bagi semua orang pada segala situasi dan tempat.
Perintah Bersyarat adalah perintah yang dilaksanakan kalau orang menghendaki akibatnya, atau kalau akibat dari tindakan itu merupakan hal yang diinginkan dan dikehendaki oleh orang tersebut. Perintah Tak Bersyarat adalah perintah yang dilaksanakan begitu saja tanpa syarat apapun, yaitu tanpa mengharapkan akibatnya, atau tanpa mempedulikan apakah akibatnya tercapai dan berguna bagi orang tersebut atau tidak.
b. Etika Teleologi
Etika Teleologi, dari kata Yunani, telos = tujuan, yaitu mengukur baik buruknya suatu tindakan berdasarkan tujuan yang mau dicapai dengan tindakan itu, atau berdasarkan akibat yang ditimbulkan oleh tindakan itu.
Misalnya, mencuri bagi teleologi tidak dinilai baik atau buruk berdasarkan tindakan, melainkan oleh tujuan dan akibat dari tindakan itu. Kalau tujuannya baik, maka tindakan itu dinilai baik. Seperti, seorang anak kecil yang mencuri demi biaya pengobatan ibunya yang sedang sakit. Atas dasar ini, dapat dikatakan bahwa etika teleologi lebih situasional, karena tujuan dan akibat suatu tindakan bisa sangat tergantung pada situasi khusus tertentu.
Dua aliran etika teleologi :
• Egoisme Etis
Inti pandangan egoisme adalah bahwa tindakan dari setiap orang pada dasarnya bertujuan untuk mengejar pribadi dan memajukan dirinya sendiri. Satu-satunya tujuan tindakan moral setiap orang adalah mengejar kepentingan pribadi dan memajukan dirinya. Egoisme ini baru menjadi persoalan serius ketika ia cenderung menjadi hedonistis, yaitu ketika kebahagiaan dan kepentingan pribadi diterjemahkan semata-mata sebagai kenikmatan fisik yg bersifat vulgar.
• Utilitarianisme
Berasal dari bahasa latin utilis yang berarti “bermanfaat”. Menurut teori ini suatu perbuatan adalah baik jika membawa manfaat, tapi manfaat itu harus menyangkut bukan saja satu dua orang melainkan masyarakat sebagai keseluruhan.
Dalam rangka pemikiran utilitarianisme, kriteria untuk menentukan baik buruknya suatu perbuatan adalah “the greatest happiness of the greatest number”, kebahagiaan terbesar dari jumlah orang yang terbesar.
Utilitarianisme , teori ini cocok sekali dengan pemikiran ekonomis, karena cukup dekat dengan Cost-Benefit Analysis. Manfaat yang dimaksudkan utilitarianisme bisa dihitung sama seperti kita menghitung untung dan rugi atau kredit dan debet dalam konteks bisnis.
Utilitarianisme, dibedakan menjadi dua macam :
1. Utilitarianisme Perbuatan (Act Utilitarianism)
2. Utilitarianisme Aturan (Rule Utilitarianism)
c. Teori Hak
Dalam pemikiran moral dewasa ini barangkali teori hak ini adalah pendekatan yang paling banyak dipakai untuk mengevaluasi baik buruknya suatu perbuatan atau perilaku. Teori Hak merupakan suatu aspek dari teori deontologi, karena berkaitan dengan kewajiban. Hak dan kewajiban bagaikan dua sisi uang logam yang sama. Hak didasarkan atas martabat manusia dan martabat semua manusia itu sama. Karena itu hak sangat cocok dengan suasana pemikiran demokratis.
d. Teori Keutamaan (Virtue)
Memandang sikap atau akhlak seseorang. Tidak ditanyakan apakah suatu perbuatan tertentu adil, atau jujur, atau murah hati dan sebagainya. Keutamaan bisa didefinisikan sebagai berikut : disposisi watak yang telah diperoleh seseorang dan memungkinkan dia untuk bertingkah laku baik secara moral.
Contoh keutamaan :
a. Kebijaksanaan
b. Keadilan
c. Suka bekerja keras
d. Hidup yang baik
Keutamaan-keutamaan yang dimilliki manajer dan karyawan sejauh mereka mewakili perusahaan, adalah : Keramahan, Loyalitas, Kehormatan dan Rasa malu.
Keramahan merupakan inti kehidupan bisnis, keramahan itu hakiki untuk setiap hubungan antar manusia, hubungan bisnis tidak terkecuali. Loyalitas berarti bahwa karyawan tidak bekerja semata-mata untuk mendapat gaji, tetapi mempunyai juga komitmen yang tulus dengan perusahaan. Kehormatan adalah keutamaan yang membuat karyawan menjadi peka terhadap suka dan duka serta sukses dan kegagalan perusahaan. Rasa malu membuat karyawan solider dengan kesalahan perusahaan.

BISNIS DAN ETIKA
Mitos Bisnis Amoral
Mengungkapkan suatu keyakinan bahwa antara bisnis dan moralitas atau etika tidak ada hubungan sama sekali.Etika justru bertentangan dengan bisnis dan akan membuat pelaku bisnis kalah dalam persaingan bisnis yang ketat
Orang bisnis tidak perlu memperhatikan imbauan-imbauan, norma-norma dan nilai moral
Argumen:
- Bisnis adalah suatu persaingan, sehingga pelaku bisnis harus berusaha dengan segala cara dan upaya untuk bisa menang
- Aturan yang dipakai dalam permainan penuh persaingan, berbeda dari aturan yang dikenal dalam kehidupan sosial sehingga tidak bisa dinilai dengan aturan moral dan sosial
- Orang bisnis yang mau mematuhi aturan moral atau etika akan berada pada posisi yang tidak menguntungkan
Mitos bisnis amoral tidak sepenuhnya benar
- Beberapa perusahaan ternyata bisa berhasil karena memegang teguh kode etis dan komitmen moral tertentu
- Bisnis adalah bagian aktivitas yang penting dari masyarakat, sehingga norma atau nilai yang dianggap baik dan berlaku di masyarakat ikut dibawa serta dalam kegiatan bisnis
- Harus dibedakan antara legalitas dan moralitas
Keutamaan Etika bisnis
1. Dalam bisnis modern, para pelaku bisnis dituntut untuk menjadi orang-orang profesional di bidangnya. Perusahaan yang unggul bukan hanya memiliki kinerja dalam bisnis,manajerial dan finansial yang baik akan tetapi juga kinerja etis dan etos bisnis yang baik.
2. Dalam persaingan bisnis yang sangat ketat,maka konsumen benar-benar raja Kepercayaan konsumen dijaga dengan memperlihatkan citra bisnis yang baik dan etis.
3. Dalam sistem pasar terbuka dengan peran pemerintah yang menjamin kepentingan dan hak bagi semua pihak, maka perusahaan harus menjalankan bisnisnya dengan baik dan etis
Sasaran dan Lingkup Etika Bisnis
1. Etika bisnis bertujuan untuk menghimbau pelaku bisnis agar menjalankan bisnisnya secara baik dan etis
2. Untuk menyadarkan masyarakat khususnya konsumen, buruh atau karyawan dan masyarakat luas akan hak dan kepentingan mereka yang tidak boleh dilanggar oleh praktek bisnis siapapun juga
3. Etika bisnis juga berbicara mengenai sistem ekonomi yang sangat menentukan etis tidaknya suatu praktek bisnis

Prinsip-prinsip Etika Bisnis
1. Prinsip otonomi
Otonomi adalah sikap dan kemampuan manusia untuk mengambil keputusan dan bertindak berdasarkan kesadaran sendiri tentang apa yang dianggapnya baik untuk dilakukan.
2. Prinsip Kejujuran
a. Kejujuran dalam pemenuhan syarat-syarat perjanjian dan kontrak
b. Kejujuran dalam penawaran barang dan jasa dengan mutu dan harga sebanding
c. Kejujuran dalam hubungan kerja intern dalam suatu perusahaan
3. Prinsip Keadilan
Prinsip keadilan menuntut agar setiap orang diperlakukan secara sama sesuai dengan aturan yang adil dan sesuai dengan kriteria yang rasional objektif dan dapat dipertanggung jawabkan

Sumber – sumber referensi :

http://bayuriyanda.wordpress.com/2011/11/06/teori-teori-etika-bisnis/
http://annie-ocktaviani.blogspot.com/2010/11/teori-teori-etika-bisnis.html
http://wartawarga.gunadarma.ac.id/2011/11/teori-teori-etika-bisnis-4/

Selasa, 16 Oktober 2012

Adhi Karya: Monorail Akan Gantikan Busway Joko Widodo telah memberikan lampu hijau kepada Adhi Karya.






VIVAnews - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo telah memberikan lampu hijau kepada PT Adhi Karya Tbk untuk membangun Jakarta Link Transportation Monorail Project di Jakarta dengan menggandeng Badan Usaha Milik Daerah.
Monorail ini akan menggantikan peran busway yang akan digeser menjadi feeder bus.
Direktur Utama Adhi Karya, Kiswo Darmawan menjelaskan, untuk membangun Jakarta Monorail usungan konsorsium Adhi Karya, LEN, INKA itu dibutuhkan kerja sama dengan BUMD karena proyek tersebut berada di DKI Jakarta.
"Konsorsium BUMN akan di bawah 50 persen, karena kita sebagai pendidik saja," katanya di Kementerian BUMN di Jakarta, Selasa 16 Oktober 2012.
Kiswo menuturkan, monorail yang akan dibangun konsorsium Adhi Karya ini akan menelan investasi sebesar Rp60,55 triliun. Namun, untuk tahap pertama akan menghabiskan dana Rp12 triliun yang pendanaannya diambil dari kas internal dan perbankan.
"Tahap pertama adalah koridor hijau I, yang akan dikerjakan adalah Tanah Abang 1a dan 2b. Ini paling mendesak dan urgent," katanya.
Rencananya, dia menambahkan, monorail ini sepanjang 60 kilometer dan akan menggantikan 121 kilometer jalur busway. Jika telah disetujui secara resmi oleh Pemda DKI Jakarta, waktu pembangunannya memakan waktu 2-3 tahun.
"Kita akan manfaatkan tiang-tiang monorail yang terbengkalai. Pengerjaannya akan dilakukan setelah dapat izin dari Pemda," ujar Kiswo.
Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menyambut baik ide Adhi Karya. Setelah monorail selesai, menurutnya, bus trans Jakarta dapat dialihkan untuk feeder transportasi di luar Jakarta.

Sumber : Viva.co.id

Anggota Polri & TNI Jadi Korban Penipuan Modus Investasi




JAKARTA - Kasus penipuan bermodus investasi kembali terjadi. Kali ini korbannya rata-rata anggota Polri dan TNI. Pemilik investasi bernama Amanah1 atau IA-1 diduga membawa kabur uang korban senilai Rp2,8 triliun.

Korban kemudian melaporkan kasus ini ke Bareskrim Mabes Polri. Mereka mendesak kepolisian menangkap pemipin Amanah1, Muhammad Sholeh Suaidi yang sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polda Jawa Barat.

"Pemilik bisnis bodong ini telah menipu Rp2,8 triliun dari 13 ribu membernya, tidak membayar sejak Desember 2011. Kami sebagai anggota merasa dirugikan dengan aksi penipuan, dengan janji-janji selama enam bulan tidak ditepati. Bahkan telah menggunakan cek kosong untuk pembayaran," kata salah satu korban, Imar Nisni di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (7/8/2012).

Imar mengatakan, sistem yang dijalankan bisnis dengan cara anggota menyetorkan sejumlah uang ke konsorsium di atasnya setiap satu pekan sekali. Lalu dijanjikan akan mendapat keuntungan hingga 200 persen pada bulan berikutnya.

Semua anggota percaya dengan investasi ini karena tergiur dengan keuntungan yang ditawarkan. Investasi ini berdiri sejak Agustus 2011 dan beralamat di Jalan Haji Hasan 12 Dago, Bandung, dan PT Vido Pratama di Jalan Pasantren 15, Bandung, Jawa Barat.

Penyetoran profit dari pemilik bisnis masih berlangsung hingga empat bulan pertama. Namun, setelah itu, selama delapan bulan terakhir tidak ada kejelasan dari owner. Akibat ikut bisnis ini Imar menderita kerugian hingga Rp 187 juta. (trk)

sumber : Okezone news

Smartphone Tingkatkan Prestasi Siswa Miskin Hingga 30% Smartphone tak selalu mengganggu aktivitas belajar-mengajar.




VIVAnews - Selama ini ponsel dilarang digunakan di dalam sekolah, atau setidaknya di dalam kelas. Ini dilakukan untuk mencegah agar para siswa tidak bermain game atau sibuk saling kirim SMS, sehingga mengganggu aktivitas belajar-mengajar.

Tapi tidak selamanya ponsel, terutama smartphone, menghambat aktivitas belajar-mengajar. Sebuah kampanye yang dilakukan Qualcomm's Wireless Reach Initiative kemudian berusaha untuk menghilangkan batas antara mereka yang punya dan tak punya akses internet.

Mengutip laman Mashable, setelah smartphone dibagikan ke para siswa dari keluarga kurang mampu, hasil ujian para siswa pun meningkat drastis. Ini karena para siswa itu dengan mudah berkomunikasi dengan kelompoknya dan memiliki akses informasi setiap saat.

"Tidak semua orang punya TV, PC, atau peralatan listrik. Tapi kami berusaha mendekati suatu titik di mana setiap orang punya akses internet," kata Peggy Johnson, Executive Vice President di Qualcomm Incorporated. "Jangkauan internet memang telah mencapai segala penjuru dunia," lanjutnya.

Mengakses internet dari perangkat mobile merupakan hal termudah, juga termurah. Dengan memiliki akses informasi dan kemampuan untuk mudah berkomunikasi, terbukti menjadi sarana untuk meningkatkan prestasi siswa.

"Di desa yang mungkin tak ada kelas atau guru, Anda mungkin bisa menggunakan tablet dan mulai memberikan instruksi atau pelatihan (mengakses) informasi. Sehingga tidak perlu lagi belajar di kelas," ucapnya.

Salah satu program Qualcomm ini dijalankan di North Carolina, AS, dan membantu sejumlah siswa meraih prestasi bagus. Sebelumnya, sekolah ini dikenal memiliki nilai jelek di matematika. Tapi dalam "Proyek K-Nect" ini, sejumlah siswa kelas 9 yang diberikan smartphone tercatat sangat terbantu. Dalam satu tahun, nilai rata-rata pun meningkat hingga 30 persen.

"Secara mendasar, tembok-tembok kelas seperti dirobohkan dan mereka mulai bisa berbagi ide sepanjang hari," tutur Peggy Johnson.

Dalam proyek ini, Qualcomm juga bekerja sama dengan sejumlah instansi pemerintahan, swasta, dan LSM lokal. Saat ini, Wireless Reach memiliki 73 program di 31 kota besar, yang ada di AS dan internasional. (umi)

sumber : Viva.co.id

Asus Kembali Padukan Smartphone dan Tablet di PadFone 2




VIVAnews - Asus memperkenalkan secara resmi perangkat terbarunya, Padfone 2, dalam acara khusus yang diselenggarakan di Milan dan Taipei pada 16 Oktober. Di Taipei, Padfone 2 diperkenalkan secara langsung oleh CEO Asus Jerry Shen.

Sama seperti pendahulunya, Padfone 2 hadir dalam perangkat yang memadukan smartphone dan tablet. Jadi jika ingin menggunakan tablet, smartphone itu bisa dimasukkan ke dalam slot khusus di tablet.

Kali ini, Asus memperbesar ukuran layar smartphone menjadi 4,7 inci dengan resolusi 720 p Super IPS. Smartphone ini ditanam dengan prosesor quadcore 1,5 GHz Krait APQ8064 Snapdragon dari Qualcomm dan GPU Adreno 320.

Smartphone ini juga dilengkapi kamera 13 MP dengan teknologi sensor BSI dari Sony, serta kamera depan 1,2 MP. Perangkat ini menggunakan sistem operasi Ice Cream Sandwich yang bisa upgrade ke Jelly Bean.

Smartphone ini juga dilengkapi dengan RAM 2 GB dan tambahan kapasitas 50 GB di Asus WebStorage untuk jangka waktu dua tahun. Untuk konektivitas, PadFone 2 juga dilengkapi dengan Near Field Communication, dan kemampuan berjalan di jaringan LTE.

Dalam bentuk tablet, perangkat ini akan hadir lebih tipis. Kali ini, PadFone 2 disebut tidak lagi dilengkapi dengan cover untuk menutupi smartphone, tapi langsung dipasang ke tubuh tablet.

Untuk tablet, perangkat ini akan hadir dalam layar 10,1 inci dengan resolusi 1280x800 IPS. Berat tablet kini hanya sekitar 724 gram jika tanpa ponsel, sehingga lebih ringan dari iPad terbaru. Tablet ini juga disertai dengan konektivitas WiFi dan 3G.

Padfone 2 siap hadir di pasar Taiwan mulai pekan depan. Seperti penjualan sebelumnya,smartphone ini bisa dibeli secara terpisah atau sepaket dengan PadFone Stasion sehingga bisa digunakan sebagai tablet. Harga akan dibanderol sekitar US$ 620 hingga US$ 750, berdasarkan kapasitas penyimpanan.
Jika beli sepaket, maka PadFone Station akan dibanderol seharga US$ 210, lebih murah ketimbang beli terpisah yang seharga US$ 310. (ren)

sumber : VIVA.co.id

Dahlan dan Jokowi Kolaborasi Bangun Jakarta Monorel Bekasi-Slipi akan menelan investasi Rp7 triliun.




VIVAnews - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bertemu dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan untuk membahas proyek-proyek BUMN yang siap dibangun di Jakarta. Jokowi dan Dahlan Iskan siap berkolaborasi membangun Jakarta.

Dahlan yang didampingi Direktur Utama Adhi Karya Kiswo Darmawan, Dirut Waskita Karya M Choliq, dan Dirut Hutama Karya Tri Widjajanto, serta direksi BUMN lainnya mempresentasikan berbagai proyek BUMN seperti large monorel Bekasi-Slipi, Jakarta Link Transportation Monorail Project, dan pembenahan daerah kumuh di DKI Jakarta.

"Untuk monorel Bekasi-Slipi akan memakan investasi Rp7 triliun dan dapat mengangkut 135 ribu penumpang dalam sehari," ujar Tri Widajanto dalam pertemuan antara Dahlan Iskan dan Jokowi di Kementerian BUMN, Jakarta, 16 Agustus 2012.

Joko Widodo menyambut baik berbagai proyek BUMN dan bertekad untuk mempercepat realisasi berbagai proyek pemerintah ini, khususnya transportasi massal agar dapat mengurangi kemacetan di DKI Jakarta.

"Rapatnya jangan terlalu banyak, hanya sekali ini saja rapat dengan Pak Menteri selanjutnya tinggal merealisasikan saja. Nanti tinggal BUMN koordinasi langsung ke saya," kata Jokowi.

Salah satu proyek konkret yang dapat direalisasikan adalah large monorel usulan Hutama Karya dan Jakarta Link Transportation Monorail Project ide Adhi Karya. Setelah dua proyek ini selesai, baru Pemda DKI Jakarta akan mengeluarkan kebijakan pararel terkait pembatasan kendaraan bermotor.

Dahlan juga mengatakan, BUMN memiliki banyak kemampuan mengatasi permasalahan DKI Jakarta seperti mengurangi kekumuhan di setiap stasiun atau pembangunan transportasi massal seperti monorel. Namun semua program ini dapat berjalan dengan baik jika ada dukungan dari Pemda DKI Jakarta. (umi)

sumber : vivanews

Isi Kesepakatan Boeing dan PT Pindad Soal Pesawat Menkeu optimis kerja sama ini akan membawa manfaat bagi Indonesia.




VIVAnews – Pabrikan pesawat asal Amerika Serikat, Boeing, sepakat bekerja sama soal alih teknologi kepada Indonesia melalui PT Dirgantara Indonesia (DI) dan PT Pindad.

PT Dirgantara Indonesia adalah perusahaan industri pesawat terbang di Indonesia, sedangkan PT Pindad adalah perusahaan industri manufaktur Indonesia yang bergerak dalam bidang produk produk militer dan produk komersial .

Kesepakatan kerja sama alih teknologi antara Boeing, PT DI, dan PT Pindad tertuang dalam Memorandum of Agreement(MoA) yang telah ditandatangani pada acara Investment Daydi Amerika Serikat pekan lalu.

“Boeing berminat untuk memberikan alih teknologi, training, pendidikan, dan kerja sama pembangunan industri dirgantara,” ujar Menteri Keuangan Agus Martowardojo di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu malam 26 September 2012.

Realisasi dari kerja sama itu akan dijalankan dalam waktu dekat. Pemerintah Indonesia optimis kerja sama ini akan berjalan lancar dan bermanfat bagi Indonesia. Apalagi Boeing memiliki citra baik dalam membangun kerja sama, baik dengan pemerintah maupun pihak swasta di Indonesia.

Menkeu menjelaskan, sebelumnya Boeing juga melakukan kerja sama dalam pembelian pesawat dengan Lion Air yang bernilai US$ 20 miliar.

Sumber : vivanews

Usai Malaysia, RI Ekspor Panser ke Brunei




VIVAnews - Kementerian Pertahanan mengungkapkan industri pertahanan nasional segera memasok kebutuhan kendaraan panser Brunei Darussalam. Negara tetangga tersebut rencananya bakal membangun satu batalyon pasukan yang akan menggunakan kendaraan serbaguna militer tersebut.

"Saya tidak tahu kalau disana. Kalau di Indonesia, satu batalyon itu memerlukan 54 unit panser," ujar Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin dalam seminar "Kesiapan Industri Baja Menghadapi Revitalisasi Industri Strategis", di Wisma Antara, Jakarta, Selasa, 12 Juli 2011.

Sjafrie optimistis pemerintah Brunei akan memilih produk kendaraan panser dari Indonesia. Alasannya, hasil ujicoba panser beberapa waktu lalu menunjukan keunggulan yang dimiliki kendaraan produksi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dibanding merek lain dari perusahaan di Eropa.

"Yang pasti bahwa sesuai dengan karakteristik yang dibutuhkan oleh angkatan darat Brunei itu yang menggembirakan kita," kata Sjafrie. "Yang berikut, tentunya diperlukan suatu pendalaman dari sisi bagaimana nanti kalau memang kontraknya sudah dibuat, proses pelayanannya bagaimana."

Sayang Kemenhan belum mau membuka harga penawaran penjualan panser per unit yang akan memenuhi kebutuhan angkatan darat Brunei tersebut. Namun jika melihat pada harga pembelian panser oleh Kemenhan beberapa waktu lalu, diketahui bahwa harga satu unit Panser mencapai Rp9 miliar dan melonjak menjadi Rp13 miliar jika kendaraan tersebut dipesan dengan persenjataannya.

Lebih lanjut, Sjafrie mengharapkan agar pemerintah memberikan keringanan bagi industri pertahanan nasional. Keringan tersebut berupa insentif fiskal dan keringanan bea masuk bahan baku industri pertahanan. Langkah itu diharapkan bisa membuat harga alat utama sistem pertahanan (Alutsista) bisa lebih murah sehingga mampu bersaing di pasar luar negeri.

"Tapi kualitasnya lebih tinggi karena kita harus menguji dulu dengan kompetitor lain dan ini sudah kita buktikan bahwa pada saat di Malaysia kita bisa mengungguli kompetitor lain. Sekarang kita di Brunei kita bisa mengungguli lagi. Ini yang kita perlukan," kata Sjafrie.

Catatan Kemenhan menunjukan setiap tahun kebutuhan panser di tanah air mencapai sekitar 100 unit per tahun. Bahkan tahun-tahun sebelumnya, produksi panser nasional sempat menembus angka 154 unit per tahun. (eh)

Sumber : vivanews

Mengintip Lingkup Bisnis PT Pindad Pindad merupakan salah satu produsen alat utama sistem persenjataan.



VIVAnews - PT Pindad (Persero) merupakan salah satu produsen alat utama sistem persenjataan (alutsista) dalam negeri yang sedang melambung. Pindad yang berdiri sejak 1983 ini memang khusus memproduksi berbagai macam alat, terutama peralatan dan perlengkapan perang.
Kepala Sekretaris Perusahaan PT Pindad, Iwan Kusdiana memamparkan, bisnis lingkup persero terbagi dalam dua bagian. Pertama, produksi alat-alat pertahanan dan keamanan (Hankam). Kedua, produksi manufaktur.
"Produk Hankam itu ada senjata, munisi, dan kendaraan khusus. Kalau produk manufaktur ada handak komersil, penambat rel kereta api, deck machinery, dan special purpose machinery," kata Iwan di Bandung, Jawa Barat, Selasa 16 Oktober 2012.
Iwan menjelaskan, untuk senjata, PT Pindad sudah memproduksi Senapan Serbu, Sniper, Machine Gun, Mortir, AGL, dan 105 Cannon. Sedangkan amunisi yang sudah diproduksi di antaranya, Peluru MKK dan granat.
Untuk kendaraan, produksi yang telah dihasilkan PT Pindad adalah Kendaraan Taktis (Rantis), Kendaraan Tempur (Ranpur) 6x6, Ranpur Kanon, dan Tank Ringan/Medium.
Iwan menjelaskan, untuk senapan serbu sudah dikembangkan dari SS1 ke SS2. Senjata SS2 sendiri sudah memiliki beberapa varian.
Dengan senjata senapan serbu ini, lanjutnya, TNI sudah beberapa kali memenangkan juara menembak. "Kita juara di Brunei International Skill at Arms Meet, Australian Army Skill at Arms Meeting, dan ASEAN Armies Rifle Meet," ujar Iwan.
Untuk produksi amunisi, lanjut Iwan, PT Pindad juga telah memproduksi berbagai macam, di antaranya peluru MKK, Granat Tangan dan Air Mata, Granat Mortir, Mortir Latih, serta Bom Pesawat.
Selanjutnya untuk produk kendaraan khusus, menurutnya, PT Pindad telah memproduksi Rantis dan Ranpur sejak 1997. Produksi jenis kendaraan khusus ini pun dibagi untuk kepentingan militer dan kepentingan polisi.
Khusus Panser Anoa 6x6 yang banyak dilirik negara-negara luar, Iwan menjelaskan, PT Pindad sudah membuat varian-variannya. Yakni, Panser Anoa Varian Command, Ambulance, Logistik, Mortar 81, APC, dan Recovery. "Karakteristik umum Anoa 6x6 itu high reliability,high mobilitiy, easy operation, dan maintainabilitiy," katanya.

sumber : vivanews

Minggu, 14 Oktober 2012

Anggota Polri & TNI Jadi Korban Penipuan Modus Investasi

JAKARTA - Kasus penipuan bermodus investasi kembali terjadi. Kali ini korbannya rata-rata anggota Polri dan TNI. Pemilik investasi bernama Amanah1 atau IA-1 diduga membawa kabur uang korban senilai Rp2,8 triliun.

Korban kemudian melaporkan kasus ini ke Bareskrim Mabes Polri. Mereka mendesak kepolisian menangkap pemipin Amanah1, Muhammad Sholeh Suaidi yang sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polda Jawa Barat.

"Pemilik bisnis bodong ini telah menipu Rp2,8 triliun dari 13 ribu membernya, tidak membayar sejak Desember 2011. Kami sebagai anggota merasa dirugikan dengan aksi penipuan, dengan janji-janji selama enam bulan tidak ditepati. Bahkan telah menggunakan cek kosong untuk pembayaran," kata salah satu korban, Imar Nisni di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (7/8/2012).

Imar mengatakan, sistem yang dijalankan bisnis dengan cara anggota menyetorkan sejumlah uang ke konsorsium di atasnya setiap satu pekan sekali. Lalu dijanjikan akan mendapat keuntungan hingga 200 persen pada bulan berikutnya.

Semua anggota percaya dengan investasi ini karena tergiur dengan keuntungan yang ditawarkan. Investasi ini berdiri sejak Agustus 2011 dan beralamat di Jalan Haji Hasan 12 Dago, Bandung, dan PT Vido Pratama di Jalan Pasantren 15, Bandung, Jawa Barat.

Penyetoran profit dari pemilik bisnis masih berlangsung hingga empat bulan pertama. Namun, setelah itu, selama delapan bulan terakhir tidak ada kejelasan dari owner. Akibat ikut bisnis ini Imar menderita kerugian hingga Rp 187 juta. (trk)
Sumber : okezone news